Serang - Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Banten Kombes Pol. Dede Rojudin., S.I.K., M.H., mengikuti kegiatan apel gelar pasukan Operasi Lilin Maung Tahun 2022 yang dipimpin oleh PJ Gubernur Banten Al Muktabar serta dihadiri oleh Kapolda Banten Irjen. Pol. Prof. Dr. Rudy Heriyanto Adi Nugroho, S.H., M.H, Wakapolda Banten Brigjen. Pol. Drs. Ery Nursatari, M.H. Brigjen. Pol. Drs. Ery Nursatari, M.H., pasukan dari TNI, Polri, Basarnas, Satpol PP dan berbagai Instansi terkait, Kamis (22/12)
Kegiatan apel tersebut digelar di Lapangan depan Mapolda Banten Operasi Lilin Maung Tahun 2022 dilaksanakan selama 11 hari mulai tanggal 23 Desember sampai dengan 02 Januari 2023.
Al Muktabar manyampaikan arahan dari Kapolri Jendral Listyo Sigit bahwa, “Apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin 2022 dalam rangka pengamanan perayaan Nataru, baik aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan mitra Kamtibmas lainnya”.
Ditempat yang sama Kombes Pol. Dede Rojudin., S.I.K., M.H. selaku Dansat Brimob Polda Banten mengatakan, “Satuan Brimob Polda Jabar siap amankan Jalannya Perayaan Natal Tahun 2022 dan Tahun Baru 2023 di Wilayah Banten, dan akan menindak tegas oknum pembuat onar terutama selama perayaan”.
“Saya juga ingin mengingatkan kepada masyarakat yang akan merayakan Natal, mudik atau liburan akhir tahun kiranya tetap memperhatikan Keselamatan, guna menjaga diri masing – masing, keluarga dan orang lain”, Tambah Dansat Brimob Polda Banten
“Kami jamin anggota Brimob Polda Banten yang berada di lapangan sudah mengerti apa saja yang harus diwaspadai saat pengamanan Ops Lilin Maung Tahun 2022 ini”, Pungkasnya.